Pengenalan Profesi Dan Hobi

BISA MEMBUAT LANGSUNG ITEM MU ! PROFESSION DAN HOBBY

Setelah level 5 kamu bisa mempelajari Profession dan Hobby di desa yang pertama kali dikunjungi yaitu Mnome Village. Profession terdiri dari Resource Collector, Alchemist, Jeweler dan hanya bisa dipelajari salah satu dari antaranya. Juga ada Hobby yaitu Chef dan Soul Master yang bisa dipelajari keduanya.

❈ Jika NPC ini terlewati oleh kamu, jangan khawatir. NPC Profession dan Hobby juga ada di desa lainnya.

❏ Bangunlah Relasi yang saling menguntungkan!



▲ NPC Profession yang bisa ditemui di Desa Mnome Village

EOS Profession terbagi atas Resource Collector, Alchemist, dan Jeweler.

Jeweler bisa membuat Jewel dan Aksesoris yang bisa meng-enhancement Item, Alchemist bisa membuat Healing Scroll dan Potion yang lebihbagusdibandingkan yang dijual Alchemist, Resource Collector mengumpulkan berbagai jenis Ore dan Herb yang ada di map dan dipakai untuk menjadi bahan produksi oleh Jeweler dan Alchemist.

Karena Soul master hanya bisa mempelajari 1 buah saja dalam satu kali maka setelah mengumpulkan material secara langsung tidak bisa memproduksi item lainnya yang dibutuhkan. Maka dari itu hanya Resource Collector yang bisa mengumpulkan material dan membutuhkan orang lain untuk memproduksi item, Alchemist atau Jeweler yang bisa membuat Item membutuhkan Resource Collector yang bisa menyediakan material.




▲ Masing-masing Profession harus melakukan hubungan mutualisme agar bisa melakukan produksi dengan lancar.

Sepert instruktur yang tidak bisa diselesaikan semuanya secara sendirian, Para player yang mempelajari Profession alangkah baiknya jika melakukan hubungan mutualisme, tetapi karena bisa membeli item atau menjual material yang dibutuhkan di market, mari kita gunakan cara yang lebih mudah.

Jika Profession yang telah dipelajari diri sendiri tidak dirasa cocok, maka bisa melakukan Give Up Profession pada NPC bersangkutan, dan mempelajari Profession lainnya. Tetapi setelah melakukan Give UP dan mau mempelajari kembali Profession yang sama sebelumnya, semua skill kamu akan terulang kembali dari level 1, maka pilihlah dengan bijak.

❈ Jika mempelajari Hobby, karakter akan menjadi lebih kuat??!

Chef dan Soul Master

Dalam satu kali hanya bisa mempelajari 1 jenis Profession saja, tidak begitu dengan Hobby yang bisa dipelajari semuanya sesuai dengan keinginan. EOS Hobby terbagi atas Chef dan Soul Master, dengan menggunakan 2 jenis hobby maka dapat menjadi lebih kuat.

❏ Chef, dapatkan Bonus HP dan Attack!

Chef membunuh monster dan dengan menggunakan bahan yang didapat bisa membuat masakan yang beranekaragam. Diantara masakan yang dibuat oleh Chef yaitu Dessert yang selama 15 menit meningkatkan kemampuan tertentu dari karakter, yang bisa dipakai ketika harus membuat karakter lebih kuat seperti saat Hunting Dungeon. Masakan bisa dibeli melalui Pelelangan tetapi membuatnya secara langsung tidaklah sulit, bagaimana kalau coba melakukan tantangan ini?



▲ Jika Energi berlebih maka Max HP dan Attack meningkat!!

Jika memakan masakan di EOS maka akan mendapatkan Energy, semakin banyak energy yang dimiliki maka akan mendapatkan Bonus Max HP dan Attack.

Karena Energi berkurang dengan jumlah tertentu setiap menggunakan Skill, jika ingin mendapatkan Bonus Max HP dan Attack, Maka jangan lupa makan, makanan yang berenergi.

Perut manusia pasti ada batasannya. Karena setiap memakan Makanan, tingkat kekenyangan meningkat, walaupun energi masih diperlukan tapi jika perut sudah kenyang, maka tidak bisa makan lagi. Lebih baik makan makanan yang berenergi tinggi dengan tingkat kekenyangan yang sedikit.

Makanan yang dimasak langsung memiliki tingkat energy yang lebih baik daripada makanan yang dijual di market.



▲ Masakan Chef (Sebelah kiri) dan masakan yang dibeli dari Retail Store (Sebelah kanan)

Walaupun tingkat kekenyangan makanan tersebut sama, akan lebih makan makanan yang tingkat energinya lebih besar.

❏ Soul Master.
Membuat Scroll dengan menggunakan Soul of Chaos.



▲ Soul master yang bisa membuat berbagai macam Scroll dan Essence

Jika membunuh monster akan mendapatkan banyak sekali Soul of Chaos. Jika melakukan purifikasi Soul pada Soul Sanctum, maka secara instan akan mendapatkan soul skill yang dapat digunakan. Soul Master bisa membuat Scroll yang meningkatkan Critical, Piercing, Accuracy, Attack selama 15 menit.

Dan juga, melalui skill dari Soul Master bisa membuat berbagai Essence yang dipakai oleh Profession lainnya sebagai material, Jika ingin mendapatkan material Enhancement karakter dan Material. Alangkah baiknya jika mempelajari Hobby sebagai Soul Master.
Share on Google Plus
    Blogger Comment

0 comments:

Post a Comment